Resep Minuman Boba Untuk Di Jual
4 min read
Resep Minuman Boba, Siapa sih yang tidak tahu boba? Menjadi hits selama beberapa tahun terakhir, makanan berbentuk bola-bola yang satu ini pastinya sudah tidak asing lagi di kalangan masyarakat Indonesia. Apalagi ternyata resep minuman boba juga sangat mudah dibuat, lho. Oleh karena itu, kamu bisa memanfaatkan minuman yang satu ini untuk dijadikan bisnis yang menguntungkan. Bingung harus mulai dari mana? Tenang, mendingan kamu simak dulu pembahasan lengkap dan resep minuman boba untuk jualan berikut ini.
Franchise Boba, Salah Satu Alternatif Usaha Paling Menarik
Dengan kepopulerannya, banyak orang yang rela mengantri lama hanya untuk membeli segelas minuman boba. Hal ini adalah kabar baik untuk dunia bisnis, karena tingginya permintaan pasar selalu membangkitkan jiwa pengusaha yang jeli akan kesempatan. Kamu juga tentu saja bisa ikut memanfaatkan kesempatan ini. Membuka franchise boba bisa menjadi pilihan usaha yang menarik. Ada begitu banyak merk boba yang sedang naik daun saat ini, sebut saja Lima Warna, Kamsia Boba, Xing Fu Tang, Gulu Gulu, dan masih banyak lagi.
Selain itu, kamu juga bisa membuka usaha minuman boba mu sendiri dengan modal yang minim. Menurut situs Kumparan, kamu hanya perlu modal kurang dari 1 juta rupiah untuk membuka usaha boba kecil-kecilan dengan omset yang lumayan. Bagaimana, menarik bukan? Selain modal, untuk membuka usaha sendiri kamu juga perlu menyiapkan pengetahuan tentang resep minuman boba yang enak. Oleh karena itu, simak terus pembahasan di artikel ini, ya!
Harga Minuman Boba Rata-Rata
Saat ini, rata-rata minuman boba dijual dengan kisaran harga Rp. 15.000 hingga Rp. 20.000. Namun beberapa merk boba terkenal biasa menjual satu gelas minuman ini dengan harga di atas Rp. 20.000. Pada dasarnya semua tergantung dengan jenis minuman boba dan topping yang digunakannya. Topping tertentu, seperti keju dan biskuit, biasanya akan dihargai lebih mahal dari minuman boba yang biasa.
Resep Minuman Boba untuk Jualan Terlezat
Berikut adalah tujuh resep minuman boba untuk jualan dengan cara membuat yang praktis dan bahan yang mudah didapat. Dengan mengikuti resep minuman boba di bawah ini, dijamin daganganmu akan disukai oleh semua orang. So, catat semua resepnya ya!
1. Resep Boba Brown Sugar
Brown sugar atau gula merah yang memiliki rasa manis memang sangat cocok untuk dipadukan bersama boba yang kenyal dan tawar. Tak heran, jika resep minuman boba klasik yang satu ini begitu populer di masyarakat. Di bawah ini, wartegpejabat sudah menyiapkan resep dan cara membuat boba brown sugar yang spesial untuk kamu, simak baik-baik!
INGREDIENTS
– 300 ml susu cair full cream
– 250 ml air
– 300 gram brown sugar
– Boba Secukupnya
– Es batu
DIRECTION
– Larutkan brown sugar dengan air di atas teflon, masak dengan api sedang sambil terus aduk agar tidak gosong.
– Masukkan boba yang telah direbus ke dalamnya, aduk lagi dan tunggu hingga sirup brown sugar mengental.
– Setelah itu, siapkan gelas saji.
– Masukkan boba dan sirup brown sugar secukupnya.
– Tambahkan es batu, kemudian tuang susu cair hingga memenuhi gelas.
– Resep boba brown sugar selesai.
2. Resep Boba Milo Cokelat
Untuk menambahkan rasa cokelat yang manis dan lezat, kamu bisa menggunakan milo sebagai tambahan dalam resep minuman boba mu. Tertarik? Yuk, simak resep dan cara membuat boba milo berikut ini!
INGREDIENTS
– 2 sachet milo (ukuran 44 gram)
– 100 ml air hangat
– 250 ml susu cair full cream
– 1 sdm gula pasir
– Boba secukupnya
– Es Batu
DIRECTION
– Masukkan milo ke dalam gelas.
– Tambahkan gula pasir lalu siram dengan air hangat.
– Aduk hingga gula dan milo larut sempurna.
– Kemudian, tambahkan juga susu cair full cream dan aduk kembali.
– Setelah itu, siapkan gelas saji dan masukkan boba serta es batu.
– Tuang milo cokelat hingga memenuhi gelas.
– Cara membuat boba milo cokelat selesai.
3. Resep Es Boba Pop Ice
Untuk rasa yang lebih bervariasi namun tetap praktis saat digunakan, pop ice adalah bahan campuran yang tepat. Oleh karena itu, wartegpejabat akan mengajakmu untuk melihat bagaimana resep dan cara membuat es boba pop ice yang dijamin akan disukai banyak orang berikut!
INGREDIENTS
– 2 sachet pop ice (rasa sesuai selera)
– 6 sdm susu kental manis putih
– 4 sdm air panas
– 250 ml susu cair full cream
– Boba secukupnya
– Es batu
DIRECTION
– Masukkan pop ice dan susu kental manis ke dalam gelas.
– Tuang air panas ke dalamnya lalu aduk hingga rata.
– Sementara itu, siapkan gelas saji dan isi dengan boba sesuai selera.
– Kemudian tuangkan campuran pop ice dan susu kental manis yang telah diaduk.
– Tambahkan juga es batu secukupnya.
– Terakhir, tambahkan susu cair full cream hingga gelas saji penuh.
– Cara membuat es boba pop ice selesai.
4. Resep Es Boba Fantasi
Suka dengan rasa yang penuh kejutan dan tampilan ceria? Nah, pas sekali kali ini wartegpejabat sudah siap dengan resep dan cara membuat es boba fantasi. Hasil dari resep minuman boba yang satu ini pastinya fun dan menarik untuk dijual, jadi pastikan kamu mencatatnya ya!
INGREDIENTS
– 150 ml soda plain
– 50 ml air dingin
– 3 sdm sirup stroberi
– 3 sdm sirup butterfly pea
– 1 pucuk daun mint
– Boba rasa stroberi atau boba berwarna merah
– Es batu secukupnya
DIRECTION
– Siapkan gelas saji kemudian masukkan sirup stroberi dan boba secukupnya.
– Tambahkan es batu sesuai selera dan tuang soda setelahnya.
– Di wadah berbeda, larutkan sirup butterfly pea dengan air dingin.
– Setelah itu, tuang larutan sirup butterfly pea ke dalam gelas saji.
– Tambahkan daun mint di bagian atasnya.
– Cara membuat es boba fantasi selesai.
Itulah beberapa resep minuman boba menarik yang pastinya mudah untuk dibuat di rumah. Dengan mengikuti resep-resep di atas, kamu tidak perlu lagi ragu untuk membuka bisnis boba mu sendiri. Jadi, tunggu apalagi? Ayo segera siapkan peralatanmu dan ciptakan boba yang terlezat dan pastinya akan laku untuk dijual!